Setelah membahas Rajanya Film Thailand, tentunya kita harus membahas Ratunya Film Thailand. Baifern Pimchanok adalah aktris wanita yang menyandang gelar ini. Begitu banyak judul film dan drama yang dibintangi aktris berusia 31thn ini. Tak heran, kekayaannya kini mencapai angka US$20 juta atau sekitar Rp.307 miliar. Penasaran dengan lawan main Mario Maurer di film First love aka A little thing called love ini ? Check it Out !!
Baca Juga : Rajanya Film Thailand Ada Dalam Daftar Aktor Termahal 2023
Perjalanan Sukses Baifern Pimchanok aka Pimchanok Luevisadpaibul
Baifern memulai karirnya sebagai model sejak kelas 6 SD. Dia terus menekuni dunia modeling hingga usia 16 tahun. Dia terpilih untuk menjadi model sepatu anak-anak untuk debut pertamanya.
Pada usianya yang ke 17 tahun, Baifern melebarkan sayapnya menjadi aktris. Tampil sebagai cameo di film debut pertamanya berjudul Power Kids, ia pun mendapatkan kesempatan bermain dalam judul-judul lain. Seperti Miss You Again dan The Meat Grinder.
Ditahun 2010 Baifern mendapat kesempatan menjadi pemeran utama di film First Love aka A Little Thing Called Love bersama sang Rajanya film Thailand, Mario Maurer. Penampilan mereka berdua dalam film tersebur sukses membuat semua orang yang menontonnya terbawa perasaan. Film tersebut pun sangat terkenal di Indonesia. Setelah itu, ia banyak muncul diberbagai judul film. Film lainnya yang terkenal berjudul Friend Zone.
Siapa sangka, aktris kelahiran 1992 ini pernah jadi cameo di film yang di garap Raditya Dika berjudul The Guys. Meskipun bukan pemeran utama, tapi kemunculannya difilm tersebut menarik banyak peminat. Berkarir sebagai Aktris selama lebih dari 12 tahun tentunya membuatnya menjadi salah satu aktris yang paling dipertimbangkan. Bahkan namanya juga ada dalam daftar Aktris Wanita dengan Bayaran Termahal di Thailand.
Tak hanya jadi model dan aktris, akhir-akhir ini Baifren menjadi Brand Ambassador dari salah satu brand Korea Selatan yaitu Rojukiss. Kesuksesannya diberbagai macam bidang profesi yang ditekuni benar-benar membuahkan hasil. Tak heran kini ia berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaan sebanyak itu.